BREAKING NEWS

Recent Readers

Senin, 21 Juli 2008

INSTALLASI KNOPPIX 3.2

INSTALLASI KNOPPIX 3.2 KE HARD DISK

Backup data-data anda sebelum melakukan installasi.
Dokumen ini merupakan catatan pribadi penulis waktu menginstall GNU/Linux Knoppix.
Penulis tidak bertanggung jawab atas segala RESIKO yang di akibatkan oleh tulisan ini.
Tidak ada lisensi apapun dalam tulisan ini anda boleh melakukan apa saja bila di anggap perlu, asalkan nama penulis asli tetap tercantum.
Instalasi dengan cara lain pernah di tulis dalam majalah infolinux.

Pastikan bios komputer anda mendukung booting lewat CD ROM. Setting bios untuk booting pertama lewat CD ROM. Masukan cd knoopix 3.2 kemudian restart komputer anda.

Jalankan Knoppix tanpa xwindow, yaitu pilih opsi init 1 atau 2 pada saat pertama muncul prompt
boot :
Atau bila sudah masuk kedalam xwindow tekan ALT + CTRL + F1 lalu enter, enter lagi untuk masuk ke konsole
root@tty1[/]#
kemudian ketik knx-hdinstall pada prompt lalu enter.
atau bisa juga menginstall dari shell xwindows : ketik sudo knx-hdinstall lalu enter
knoppix@ttyp0[knoppix]$ sudo knx-hdinstall

akan muncul window yang menerangkan bahwa program masih dalam tahap pengembangan ....
tekan enter.

PARTITION HARD DISK
Pilih hard disk mana yang akan di partisi bila anda mempunyai lebih dari 1 HD, silakan pilih dengan menekan spasi kemudian pindah kursor ke .
tekan enter.

Akan muncul pesan yang menerangkan HD yang di pilih dan kapasitas besarnya HD, dan tool cfdisk akan di pakai sekarang.
tekan enter.

Akan terlihat partisi-partisi yang ada (bila HD) sudah terisi. Seperti contoh HD yang di pakai berisikan (sudah terinstall) win98 dan win xp.

Name Flags part type fs type label Size (MB)
----------------------------------------------------------------------
hda1 Boot Primary win95 fat 32 (LBA) 10487,24
hda5 Logical NTFS [^A] 10487,24
free/log Freespace 9771,64

Partisi yang terakhir menandakan partisi kosong yang belum di format.
Gunakan tanda panah ke atas/bawah untuk merubah posisi partisi. Pilih Partisi yang akan di format pada contoh di atas sorot partisi yang paling bawah, lalu gunakan tanda panah kiri/kanan untuk memilih opsion.
Geser ke kanan pilih new, enter.
Geser ke kanan pilih logical, enter. Masukan besar partisi yang akan di buat. untuk mudahnya kita hanya akan membuat 2 partisi.
Disini saya memasukan angka 9200 (9,2 GB), enter.
Pilih Beginning, enter.

Akan muncul partisi yang baru kita buat.
Name Flags part type fs type label Size (MB)
-----------------------------------------------------------------------
hda1 Boot Primary win95 fat 32 (LBA) 10487,24
hda5 Logical NTFS [^A] 10487,24
hda6 Logical Linux 9204,09
free/log Free space 567,05

Gunakan panah kiri/kanan pilih write, enter.
Pindah kan partisi yang di sorot ke bawah (free space), menggunkan tanda panah bawah, kemudian pakai tanda panah kiri/kanan pilih new, enter.
Pilih logical, menggunakan tand panah ke kanan enter.
Akan muncul free space yang tersisa, enter.

Akan bertambah satu partisi lagi
Name Flags part type fs type label Size (MB)
--------------------------------------------------------------------------------------------
hda1 Boot Primary win95 fat 32 (LBA) 10487,24
hda5 Logical NTFS [^A] 10487,24
hda6 Logical Linux 9204,09
hda7 Logical Linux 567,05

Sorot pad bagian yang terakhir ini, kemudian pakai tanda panah kekanan pilih type, enter.
Akan muncul macam-macam type partisi yang akan di buat.

Enter filesystem type : 82
Isikan dengan 82 (linux swap).
Kalau default nya sudah di 82 langsung tekan enter, maka Fs Type akan berubah menjadi linux swap.
Gunakan tanda panah kiri/kanan pilih write, enter.
Akan di tanya apakah akan menulis tabel partisi ke disk.
Ketik Yes.

Setelah selesai membuat 2 partisi tersebut, yaitu partisi linux dan partisi swap, gesrlah panah kiri/kanan ke Quit, enter.
Muncul window yang menyatakan apakah akan mengunakan partisi swap.
pilih yes, enter.
Akan muncul window kembali untuk memilih partisi swap. Gunakan Space bar uintuk memberi tanda (X) kemudian , enter.
Pertanyaan terakhir yang memberitahu bahwa data di partisi swap akan hilang.
Pilih yes, enter.
Partisi swap akan di format.

Akan muncul window untuk memilih partisi roo. Gunakan Space bar untuk memilih (X) kemudian enter.
Window yang aktif akan memberikan beberapa opsih tentang file system.
Disini saya menggunakan ext 3 (jurnaling file system yang lebih baik di banding ext 2).
Gunakan tanda panah atas bawah untuk menyorot, gunakan space bar untuk menandai yang di pilih, enter.
Pertanyaan terakhir yang menyatakan partisi akan di format dan data akan hilang.
Pilih yes, enter.

Pembuatan partisi sudah selesai.
Akan muncul windows yang memberitahukan akan mengcopy seluruh file dari cd knoppix ke HD. Yang akan memakan waktu 10-40 menit tergantung komputer.
enter.

Installasi selesai , enter.

Setting konfigurasi dan program aplikasi yang akan di jalankan pada saat boot .

Apakah mail server akan dijalankan saaat boot ,
Apakah secure shell (sshd) akan dijalankan pada saat boot ,
Apakah samba server akan dijalankan saaat boot ,
Apakah Print server (cupsd) akan dijalankan saaat boot ,
Apakah KDM (login dengan interface grafik akan di jalankan pada saaat boot ? ,
Setting Hostname
Isikan nama komputer (host) yang akan di berikan, kemudian tekan .
Apakah mau menggunakan DHCP ?
Bila pilih NO maka akan di minta untuk mengisikan Ip address untuk card ethernet yang ada pada PC tersebut.
Set root password
Password akan di tanya 2 kali untuk konfirmasi.
Kemudian set passworduntuk user knoppix.
Setup boot loader.
Apkah akan install LILO di master boot record (MBR)? pilih ,enter.
Membuat Disket boot.
Apakah ingin membuat disket booting. ( Sebaiknya anda membuatnya. diperlukan kalau-kalau lilo gagal membuat boot looder.)
Finished
Installasi selesai

root@tty[/]#
Bila sudah muncul prompt seperti di atas ketik 'halt' (tanpa tanda kutip) untuk reboot.
Keluarkan cd dan disket boot bila masih di dalam.
 
Copyright © 2014 Unix Share on Blogger Template Free Download.